Selamat Datang di website Balai Penyuluhan Pertanian Kapanewon Nanggulan Kabupaten Kulon Progo, D.I. Yogyakarta.....................

Rabu, 08 Juni 2011

KOORDINASI PELAKSANAAN KEGIATAN SL PTT PADI Tahun 2011 dan PENGENDALIAN OPT

Tanam Padi dengan jajar legowo 2
Dalam rangka pelaksanaan SLPTT Padi tahun 2011 dan Pengendalian OPT pada hari Selasa 7 Juni 2011 bertempat di BPP Kec. Nanggulan diadakan koordinasi yang dihadiri dari Dinas Pertanian  dan Kehutanan Kabupaten Kulon Progo, KP4K Kab. Kulon Progo, Balai Proteksi Tanaman Pertanian Propinsi DI Yogyakarta, Tim Penyuluh, THL TBPP kecamatan Nanggulan, ketua Gapoktan dan ketua kelompok tani se kecamatan Nanggulan. Dalam kesempatan tersebut disampaikan informasi kegiatan BLBU Padi pada MT I tahun 2011, kegiatan SLPTT Padi dan Pengendalian OPT  padi, ,meliputi hama tikus, penggerek batang dan wereng batang coklat.  Hasil kesepakatan dari koordinasi tersebut ,antara lain :
1. Untuk memutus siklus hidup hama penggerek batang dan WBC, dilakukan pengendalian hama secara
    terpadu, terutama sanitasi lingkungan
2. Bagi kelompok tani yang sudah panen padi, diharapkan mampu melakukan optimalisasi lahan
3. RDKK tahun 2012 disusun 3 musim tanam sekaligus 
4. Kegiatan  SLPTT tahun 2011, dimulai bulan Juli
5. Tertib tanam dan tata tanam wajib dilaksanakan oleh semua anggota kelompok tani
6. Segera dilakukan  sosialisasi hasil koordinasi kepada anggota kelompok tani.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar