Selamat Datang di website Balai Penyuluhan Pertanian Kapanewon Nanggulan Kabupaten Kulon Progo, D.I. Yogyakarta.....................

Rabu, 08 September 2010

Panen jagung hibrida

BPP Nanggulan memfasilitasi kerjasama antara kelompok tani di kecamatan naggulan dengan mitra PT. Dupont dalam hal budidadaya tanaman pangan. Tampak dalam gambar kelompok tani Ngudi Rukun, Kauman , Jatisarono sedang melakukan panen jagung hibrida varietas Pioneer P4, P11, dan P27. Dari hasil ubinan sementara diperoleh angka produktivitas varietas P4 sebesar 6,489 ton/Ha, P11 sebesar 8,600 ton/Ha, dan P27 sebesar 9,598 ton/Ha jagung pipil kering. Dalam acara tersebut menghadirkan gapoktan Tanjunglestari, kelompok tani Ngudi Rahayu Wareng, serta kelompok tani Marsudi Makmur Jambon. Beberapa hari sebelumnya pihak BPP juga telah melakukan ubinan lokasi demplot jagung Pioneer P 21 di kelompok tani Srijati Bejaten, Jatisarono. Hasil yang diperoleh 5,800 ton/Ha jagung pipil kering.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar